Awal mula saya tertarik untuk bermain rubik adalah ketika saya sedang KKN... Saya di doktrinasi oleh seorang wanita bernama Helvani Wida Septiana untuk bisa mengalahkanya dalam permainan ini... Alhasil saya berguru kepada teman saya bernama Master Sony Adam Saputra...
1. Langkah pertama adalah membuat tanda cross (+)... Kalau ini ga ada rumusnya, tergantung feeling dari masing masing pemain..
2. Langkah kedua selesaikan pojok layer pertama dengan rumus R' D' R D
3. Langkah ketiga ada 2 rumus, rumus pertama adalah U R U' R' U' F' U F
Rumus kedua adalah U' L' U L U F U' F'
Sehingga akan berbentuk hasil akhir seperti ini...
4. Langkah keempat adalah membuat tanda cross (+) di sisi atas dengan rumus F U R U' R' F' atau F R U R' U' F'
5. Samakan warna kotak samping bagian tengah atas (Gambar Warna Hijau) menggunakan rumus R U R' U R U U R' U
6. Pastikan warna di kotak pojok samping atas telah sepola, tidak harus urut (Gambar Warna Merah Kuning Hijau) dengan rumus U R U' L' U R' U' L
7. Setelah warna kotak pojok tersebut sepola, maka langkah terakhir adalah samakan semua warna tersebut menggunakan rumus R' D' R D
Jangan pernah menyerah di dalam belajar rubik, perlu semangat lebih untuk bisa menyelesaikan permainan ini... Hanya orang-orang cerdaslah yang mampu melakukanya... wkwkwkwk... Singkat cerita kami bertiga bertanding untuk menyelesaikannya secepat mungkin... Sebagai pemula saya cukup bersaing melawan mereka berdua dengan waktu kurang dari lima menit... *Kemudian AGAS pun datang*
- TAMAT-